Searching...
Jumat, 07 Januari 2011

Xperia Arc dan Sensor Kamera Baru


Melalui perhelatan Consumer Electronics Show 2011, Sony Ericsson resmi meluncurkan XPERIA Arc. Sebagai ponsel pertama yang diluncurkan Sony Ericsson di tahun ini XPERIA Arc tercatat cukup menjanjikan.

Bagaimana tidak, tampilan desainnya ergonomis, dimana dibikin agak melengkung, plus ketebalan sebatas 8.7 mm. Hasilnya, bakal terasa nyaman dalam genggaman.Untuk sistem operasi, ponsel yang awalnya dirumorkan sebagai seri “Anzu” atau “X12” ini mengusung sistem operasi Android 2.3 Gingerbread. Alhasil, Xperia Arc merupakan ponsel pertama Sony Ericsson yang mengadopsi Android Gingerbread.

Kelebihan lain dari XPERIA Arc yaitu di sektor display, dimana telah tertanam layar sentuh kapasitif berbasis FWVGA (854x480 piksel). Oleh Sony Ericsson layar ini disebut sebagai ‘Reality Display’. Guna melindungi layar dari goresan, pada bagian permukaan atas LCDnya telah terlapis bahan ‘mineral glass’. Asyiknya lagi, hadir pula teknologi Bravia Engine Mobile untuk mendukung sisi layar, yang bakal meningkatkan kualitas dan ketajaman gambar.

Selanjutnya urusan piranti pengabadi gambar. XPERIA Arc dibekali kamera 8 MP, dengan sensor ‘backlit’ terbaru berlabel “Sony Exmor R, yang mampu merekam video berkualitas HD 720p. Untuk meningkatkan kinerja kamera pada kondisi cahaya rendah, disiasati dengan adanya rongga f/2.4 pada lensa kamera XPERIA Arc.

Sementara itu, dalam rangka mendukung kinerja terbaik XPERIA Arc telah dipersenjatai chipset CPU Qualcomm 1 GHz dan RAM 512 MB. Adapun untuk keperluan menyimpan data, selain memori internal, Sony Ericsson XPERIA Arc juga membekali diri dengan slot kartu microSD. Sedianya sih kartu microSD 8 GB tersedia dalam paket penjualan.

Tak sampai di situ, XPERIA Arc juga hadir dengan menawarkan fitur konektivitas HSDPA, Wi-Fi, dan perangkat navigasi GPS. Juga, Bluetooth dan port microUSB sebagai jalur transfer data dengan media lain. Ada pula jack audio 3.5 mm dan port HDMI, yang dapat digunakan untuk menampilkan gambar dan video beresolusi HD ke monitor eksternal.

Rencananya, ponsel pintar anyar Sony Ericsson ini akan mulai tersedia di pasaran pada akhir triwulan pertama tahun ini. Hanya, untuk banderol pihak Sony Ericsson belum belum menginformasikannya secara resmi.

Spesifikasi:
Quad Band GSM & HSDPA; OS Android 2.3 (Gingerbread); Prosesor Qualcomm MSM8250 Snapdragon 1 GHz; Layar TFT capacitive touchscreen, 480 x 854 piksel, 4.2 inchi, 16 juta warna; Scratch-resistant surface, Accelerometer sensor for auto-rotate,Sony Mobile BRAVIA Engine, Proximity sensor for auto turn-off, Timescape/Mediascape UI; kamera utama 8 MP, 3264x2448 pixels, autofocus, LED flash; touch focus, image stabilization, geo-tagging, face and smile detection; Video 720p@30fps; SMS (threaded view), MMS, Email, Push email, IM; Browser HTML; Radio FM dengan RDS; GPRS, EDGE, HSDPA, HSUPA; GPS (A-GPS), Wi-Fi 802.11 b/g/n, DLNA; polifonik (MP3); jack audio 3.5 mm, Bluetooth v2.1 (A2DP); Digital compass; HDMI port; Player MP4/H.263/H.264/WMV; Player MP3/eAAC+/WMA/WAV; TrackID music recognition; NeoReader barcode scanner; Google Search, Maps, Gmail, YouTube, Calendar, Google Talk; Facebook and Twitter integration; Document viewer; Voice memo/dial/commands; Predictive text input; port microUSB v2.0, port microSD up to 32GB; baterai Li-Po 1500 mAh

0 komentar :

Posting Komentar

 
Back to top!